Cara mendapatkan uang dari blog tanpa modal dengan mudah
Bagaimana cara menghasilkan uang dari blog secara gratis dan tanpa modal dengan mudah? Dijaman sekarang ini penggunaan blog sudah cukup populer untuk mendapatkan uang hingga jutaan rupiah. Anda bisa bekerja dari rumah dengan jam kerja yang fleksibel. Selain itu, bisnis online terbaru ini dapat dijalankan tanpa modal yang membuat siapa saja bisa mencobanya.
Sebagian orang berfikir bahwa belajar blog atau situs website hanya digunakan sebagai tempat untuk menulis artikel saja, padahal blog bisa menjadi ide peluang bisnis yang mampu menghasilkan pundi pundi rupiah. Tertarik untuk menjadi seorang blogger pemula yang sukses? Ada beberapa tahapan atau proses yang perlu Anda lalui. Tentu Anda setuju, untuk bisa sukses tidak ada cara yang instan bukan?
Untuk itu, sebagai berikut kita akan cari tahu bagaimana cara untuk mendapatkan uang dari blog dari awal sampai sukses yang perlu Anda perhatikan. Anda juga bisa menyimak contoh contoh blog yang sudah menghasilkan uang dari Google Adsense. Nah, selengkapnya tentang salah satu jenis bisnis internet marketing ini bisa Anda simak pada uraian di bawah ini.
Cara mendapatkan uang dari blog tanpa modal dengan mudah
1. Menentukan Topik Blog
Untuk menjalankan suatu bisnis kita harus tahu tujuan yang ingin kita capai. Maka, sebelum membuat blog Anda harus tahu terlebih dahulu topik atau niche blog yang akan Anda gunakan. Ini sangat penting untuk menentukan penulisan artikel di dalam blog nantinya. Pilihlah topik yang bagus tapi juga Anda kuasai sehingga Anda akan lebih senang untuk menulis bukan malah terbebani.
Sebagian blogger tidak berhasil karena dihambat oleh rasa malas, jangan sampai Anda juga seperti itu. Hindari terlalu banyak topik atau keinginan yang membuat Anda akhirnya tidak fokus. Dengan menentukan topik blog maka Anda akan dibantu untuk berfokus pada kualitas konten, tidak plagiat dan original. Karena hal hal inilah yang berpengaruh pada kemajuan blog Anda di masa mendatang.
2. Menentukan Platform Blog
Tahukah Anda, sebenarnya ada banyak organisasi ataupun perusahaan yang ada di internet dan menawarkan beragam platform untuk blogging. Beberapa diantaranya yang terkenal adalah Blogger dan Wordpress. Dua platform ini digunakan oleh banyak orang diseputar dunia. Kehandalan keduanya dalam blogging juga sudah tidak diragukan lagi.
Anda bisa memilih platform blogging yang cocok untuk bisnis sesuai dengan tujuan blog yang Anda rancang. Dengan platform ini Anda bisa membuat blog secara gratis dengan syarat mudah yakni alamat email gmail serta identitas diri.
3. Mulai Membuat Blog
Blogger menyediakan layanan yang gratis dengan fitur yang cukup komplit untuk melakukan aktivitas blogging. Terdapat banyak template atau tema bawaan yang menarik dan bisa dipilih untuk blog Anda. Menariknya lagi layanan gratis ini sendiri sudah terintegrasi dengan layanan google loh. Maka akan sangat menguntungkan bukan?
Posting Komentar untuk "Cara mendapatkan uang dari blog tanpa modal dengan mudah"